Dari berbagai banyak pertanyaan dari costumer oven gas kepada kami salah satunya adalah, "gimana pak cara pakainya?". Hehehe. Sebenarnya cara pakai oven gas sangatlah mudah meskipun pemula sekalipun. Ketakutan pertama mereka adalah penyalaan gas pada pipa pipa gas di bawah oven ataupun di atas. Berikut saya mencoba mengulas sekilas tentang cara menggunakan oven gas.
- Pasang selang gas dengan regulator di satu ujung, dan pasangkan satu ujung lainnya ke ujung kran on/off masuknya gas ke pipa saluran gas.
- Pastikan kran masuknya gas dalam kondisi OFF.
- Tancapkan regulator high presure ke tabung elpiji baik 3kg maupun yang 12kg.
- Putar pembuka gas di regulator.
- Buka sedikit demi sedikit kran pipa pada oven gas ke posisi ON hingga ada bunyi suara gas "sssssss".
- Ambil pemantik atau korek api gas dan nyalakan di dekat pipa keluarnya gas.
- Setelah api menyala secara merata, atur suhu oven melalui besar kecilnya api sesuai keinginan dengan cara membuka kran ke posisi ON lebih besar.
- Setelah tercapai suhu konstan yang diinginkan, masukkan adonan kue yang akan di panggang ke dalam rak rak oven.
- Cara mematikan tinggal tutup kran gas pada oven dari posisi ON ke posisi Off, lalu cabut Regulator dari tabung gas.
Berikut sekilas info untuk cara penggunaan oven gas. Trimakasih
Untuk lebih jelasnya Call :
Office : 0341-486032 (Open Senin - Sabtu, Pukul 08.30 - 16.00 WIB)
Hub / SMS : 081-333-195-967
Pin BB : 27bb049b
Website : www.ovenhayashi.com
Facebook : Oven Gas Hayashi
Twitter : @hayashioven
Email : ovengashayashi@gmail.com
Atau datang langsung ke toko kami di alamat berikut
Simpang Sulfat Selatan, Jl. Warinoi 125A Malang
Jawa Timur
harga oven gas nya berapa ya?
BalasHapusInfo hub 085715315480
BalasHapusSebenernya lebih mudah menggunakan oven gas atau oven listrik?
BalasHapusUtk kue lapis klu utk oven gas dipanggang dibawah atau atas dulu!
BalasHapus